Tag: sriwijaya sejarah

Pembahasan Mengenai Kerajaan Sriwijaya

Indonesia dulunya merupakan wilayah yang dikuasai oleh beberapa kerajaan yang bahkan sudah terkenal hingga asia, dan pada saat itu Indonesia masih bernama nusantara, beberapa kerajaan terkenal tersebut salah satunya adalah kerajaan sriwijaya.

Kerajaan Sriwijaya merupakan kerjaan maritim yang berbasis buddha, kerajaan ini merupakan kerjaan yang mengontrol perdagangan yang menggunakan jalur maritim lebih tepatnya dijalur selat malaka.

Kerajaan sriwijaya juga diketahui memiliki hubungan yang erat dengan pulau jawa, hal tersebut dikarenakan relasi antar raja dari para kerajaan tersebut sangat erat. Sriwijaya sendiri pertama kali muncul pada abad ke-7 masehi dan sampai sekarang masih menjadi pertanyaan dimana hal tersebut didasari oleh eksistensinya yang jauh lebih lambat dibadingkan kota-kota di asia tenggara pada masa itu.

Hal tersebut didukung oleh sebuah teori bahwa perdagangan antara negara Romawi-Cina-India sudah berkembang sangat jauh, dan sriwijaya yang menempati pesisir sumatera timur tersebut merupakan jalur utama dari perdagangan antar 3 wilayah tersebut, maka sangat aneh jika sriwijaya sangat lambat eksitentsinya.

Pada saat itu, sriwijaya juga menjadi pusat pembelajaran agama buddha paling besar di nusantara atau yang sekarang kita kenal sebagai Indonesia.

Diketahui juga sriwijaya memiliki hubungan yang baik dengan India dan Cina, hal tersebut didukung oleh suatu teori bahwa kerajaan sriwijaya sendiri sering mengirim salah satu pasukan mereka untuk ke Kaisar Cina sebagai tanda persahabatan dan jaminan keamanan.

Sriwijaya juga menjadi kerajaan yang menduduki hingga diluar pulau nusantara seperti Thailand Selatan, Semenanjung Malaya, bahkan hingga Madagaskar.

Pembahasan mengenai letak mereka sampai saat ini masih menjadi perdebatan para arkeolog, seorang yang bernama G. Coedes pada tahun 1918 mengatakan bahwa Sriwijaya sendiri sebenarnya kerajaan yang berpusat di Kota Palembang. Namun hal ini tidak bisa dikatakan seratus persen benar, dikarenakan penemuan tentang Kerajaan Sriwijaya di Kota Palembang bisa dikatakan masih sangat sedikit.

Lalu muncul lagi pendapat seorang yang bernama J.L Moens yang mengatakan bahwa pusat kerajaan sriwijaya sendiri berada di kedah dan kerajaan tersebut beroindah ke Muara Tikus, hal ini ia buktikan dengan menggunakan konstruksi peta Asia Tenggara menggunakan berita-berita dari Cina dan Arab.

Akhirnya karena teori-teori tersebut masih diragukan, sampai sekarang Palembang sendiri masih dianggap menjadi pusat kerajaan dari Sriwijaya. Meskipun banyak orang yang berpendapat bahwa Thailand, Jambi, Kedah, Jawa merupakan tempat pusat kerajaan sriwijaya.

Untuk pendiri kerajaan ini juga sampai saat ini masih belum ditemukan, hal tersebut karena penemuan yang ditemukan para ahli tidak menunjukkan struktur genealogis. Namun terdapat dua prasasti yang mengatakan seorang raja dari sriwijaya.

Prasasti itu merupakan Kedudukan Bukit yang menjelaskan bahwa seorang yang bernama Dapunta Hyang  dan satu lagi prasasti Talang Tuo yang lebih memperjelas nama tersebut menjadi Dapunta Hyang Sri Jayanasa.

Dan bedasarkan catatan pada sebuah prasasti, dijelaskan bahwa sriwijaya sendiri sudah berhasil menguasai sumatera bagian selatan, hingga bangka belitung, dan lampung.

Berikut ini adalah beberapa raja yang pernah menjabat di kerajaan sriwijaya

  1. Sri Indrawarman
  2. Raja Dharanindra
  3. Raja Samaratungga
  4. Rakai Pikatan
  5. Balaputeradewa
  6. Sri Udayadityawarman
  7. Sri Culamaniwarman
  8. Sri Marawijayatunggawarman
  9. Sri Sanggramawijayatunggawarman

Diketahui juga bahwa raja Balaputeradewa merupakan raja yang membawa kerjaaan sriwijaya mencapai puncak emasnya, dan hal tersebut berlangsung hingga raja yang ke-8 , setelahnya raja sudah berfokus terhadap perang.

Nah, itulah sekilas mengenai salah satu kerajaan terbesar di Nusantara pada saat itu. Semoga artikel ini menambah pengetahuan kamu ya.

Sejarah Kerajaan Indonesia

Indonesia dulu merupakan negara penuh dengan kerajaan yang turut berpengaruh pada perkembangan bangsa ini. Tetapi seiring berjalannya waktu, kerajaan-kerajaan yang dulu pernah berjaya ini semakin lama semakin menghilang.

Pada masa  tersebut, Indonesia yang kala itu bernama Nusantara ini sangat berjaya. Berikut ini kami akan memberitahukan beberapa kerajaan di Indonesia juga sejarah singkat kerajaan-kerajaan tersebut.

Akan ada 5 kerajaan yang kami bahas hari ini, tentunya di dalamnya berisi sejarah singkat dari kerajaan yang akan kami sebutkan ini.

5 Kerajaan di Indonesia

1.Kerajaan Kutai

Kerajaan Kutai

Pertama yang akan kami bahas adalah kerajaan Kutai, sebuah kerajaan Hindu di Indonesia dan merupakan yang tertua. Kerajaan yang didirikan pada 400 Masehi di tepi Sungai Mahakan ini mendapatkan nama dari para ahli yang mereka ambil dari tempat ditemukannya prasasti dari kerajaan itu.

Selain ditemukan prasasti itu, ada pula 7 buah Yupa atau tugu batu yang fungsinya adalah untuk peringatan. Yupa ini dibuat oleh para rahman karena kedermawanan dari raja Mulawarman yang sudah mendermakan sekitar 20000 sapi untuk kaum brahmana.

2.Kerajaan Tarumanegara

Kerajaan Tarumanegara

Kedua masih dari kerajaan Hindu, ada Kerajaan Tarumanegara yang didirikan di tahun 450 M. Namanya sendiri berasal dari kata Taruma, nama sungai yang membelah Jawa timur, dan Negara, kerajaan atau negara.

Diduga, kompleks percandian batujaya dan cibuaya yang ada di muara Citarum adalah peninggalan dari kerajaan Tarumanegara. Kerajaan ini dulunya dipimpin oleh seorang raja bernama Pernawarman.

3. Kerajaan Sriwijaya

Kerajaan Sriwijaya

Kerajaan Sriwijaya merupakan salah satu kerajaan terbesar yang ada di Nusantara dan merupakan kemaharajaan bahari yang sangat berpengaruh. Dalam bahasa Sanskerta, nama kerajaan ini berasal dari 2 kata, yaitu Sri atau cahaya dan Jaya yang artinya gemilang.

Bukti dari adanya kerajaan ini berasal dari seorang pendeta asal Tiongkok, yaitu I Tsing yang hidup pada abad ke 7 Masehi. Di mana ia menuliskan pernah mengunjungi Sriwijaya di tahun 671 dan tinggal sekitar 6 bulan.

4. Kerajaan Kediri

Kerajaan Kediri

Keempat kami akan membahas Kerajaan Kediri, sebuah kerajaan yang dipimpin oleh raja bernama Sri Samarawijaya. Kerajaan ini selalu berebut kekuasaan dengan Jenggala atau Singosari hingga tahun 1520. Sampai di tahun 117, kerajaan ini muncul dengan raja Sri Maharaja Rakai Sirikan Sri Kameswara dan Jaya Baya yang memiliki gelar Sri Maharaja Sang Mapanji  Jayabaya.

Di tahun 1222, Ken Arok melakukan penyerangan ke Kediri dan membuat kerajaan Kediri mengakhiri kejayaannya.

5. Kerajaan Singasari

Kerajaan Singasari

Singasari merupakan kerajaan yang dipimpin oleh Ken Arok dan raja lainnya. Dari semua yang pernah memimpin kerajaan ini, salah satu yang paling kita kenal dengan baik tentunya adalah Ken Arok. Di mana ia merupakan raja yang sudah membunuh Tumapel Tunggul Ametung dan juga menaklukkan Kerajaan Kediri pada tahun 1222 di Ganter.

Ia juga merupakan pendiri dari kerajaan Singasari dan merupakan raja pertama dari kerajaan ini. Gelar Ken Arok adalah Sri Ranggah Rajasa Sang Amurwabhumi. Lalu keturunan dari Ken Arok diberikan nama Wangsa Rajasa.

Nah, itulah sedikit ulasan tentang beberapa kerajaan yang ada di Indonesia. Banyak bukti dari peninggalan kerajaan ini yang masih dapat kita lihat hingga saat ini. Dari kelima kerajaan di atas, manakah yang memiliki kisah paling membekas di benak kalian saat  mengetahuinya?

Semoga informasi mengenai kerajaan ini bisa bermanfaat, ya untuk Anda.